Komplek Perguruan Muhammadiyah Cabang Kebayoran Lama

SMA Muhammadiyah 18 Jakarta

PELOPOR DAN PELANGSUNG PENYEMPURNA AMANAH

Selasa, 21 Januari 2014

Wajah baru kepengurusan PR IPM SMAM 18 Jakarta

Dengan berakhirnya kepengurusan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMA Muhammadiyah 18 Jakarta peridoe 2012 - 2013, maka dengan ini pula IPM khususnya SMA memiliki penerus - penerus baru yang nantinya akan meneruskan roda kepemimpinan kader - kader Muhammadiyah yang terampil, berilmu, berahlak mulia sehingga dapat menjadi pelopor, pelangsung, dan penyempurna amal usaha Muhammadiyah.

Terdapat 11 orang kader - kader barus yang terbagi dari masing - masing kelas X, diantaranya adalah, X IPA terdapat 3 orang yaitu Geralda Stella Syadiva, Rifqi Zuhri Haelami dan Muhammad Rafliansyah, X IPS 1 terdapat 6 orang yaitu Imam Ghifary, Uswatun Sari Dewi, Maghda Khairunnisah Ahwan, Ario Perdana Herdian, Nur Kamila dan Amatul Ghofur, sedangkan pada kelas X IPS 2 terdapat 2 orang yaitu Muhammad Niko Yulmi Kotto dan Imran.

Walaupun tahun keperiodean yang baru ini Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMA Muhammadiyah 18 Jakarta mengalami penurunan secara kuantitas kader, tetapi semoga hal itu tidak menjadi sebuah dasar kita dalam pergerakan organisasi, karena hanya cukup 1 pemuda saja dapat mengguncangkan dunia, artinya kuantitas menjadi hal yang paling penting jika dibandingkan dengan kuantitas. Dan dengan kualitas tersebutlah Kader - Kader Muhammadiyah benar - benar dapat mampu menghadapi zaman pemburukan ahlak.

Kita semua hanya mampu berharap bahwa hal ini menjadi kabar yang suatu saat nanti dan yang pasti untuk 1 tahun kedepan, kader - kader ini dapat menjadi penerus dari kepengurusan yang berkualitas.

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan tanggapan tentang postingan kami